Begini Cara Masjid At Taubah Berbagi Kebaikan dan Bentengi Akidah Umat

Pemberangkatan Jalan Sehat Masjid At Taubah (Syahroni Nur Wachid/PWMU.CO)

PWMU.CO – Masjid At Taubah Jalan Demak Barat I/39 Surabaya menyelenggarakan kegiatan Jalan Sehat untuk memperingati Tahun Baru Hijrah, Ahad (8/9/19).

Dalam kegiatan bertema Masjid At Taubah Berbagi itu ada 187 hadiah yang dibagikan ke masyarakat. Di antaranya sembako, setrika, sprei, kipas angin, blender, rice cooker, kompor gas, sepeda gunung, TV LED.
Jalan sehat dimulai dari halaman depan Masjid At Taubah melintasi Jalan Raya Demak dan sekitarnya. Kawalan dari Polsek Bubutan membuat acara berlangsung kondusif. Sebanyak 2000 kupon gratis yang dibagikan 5 meter menejelang finish membuat semua peserta mendapatkannya.
Ketua Forum Anak Surabaya Qoulan Sadida yang mengikuti kegiatan ini memberikan apresiasi. “Bermanfaat banget buat masyarakat umum. Ini juga bisa mengenalkan Muhammadiyah ke khalayak umum. Salah satu cara menjalin silaturahmi dan menambah keakraban,” ujarnya.

Ketua Takmir Masjid At Taubah Sholeh A Zuhri MSi mengatakan Tahun Baru Hijrah bukan sekadar berkurangnya umur namun bagaimana di sisa usia bermanfaat bagi umat.
Mengenai jalan sehat, dia menyampaikan, kegiatan itu adalah salah satu cara syiar agama Islam dan menunjukkan kemanfaatan masjid untuk umat.
Sebagai informasi, Masjid At Taubah berada di depan salah satu gereja di Surabaya yang aktif. Menurut Sholeh, hal itu membuat masjid gencar menggelar kegiatan agar memperluas dakwah bagi masyarakat sekitarnya. “Sekaligus untuk membentengi akidah umat Islam,” ujarnya. (*)
Penulis Syahroni Nur Wachid. Editor Mohammad Nurfatoni.


Kegiatan Tahajud Menyatukan Kader Muda dan Tua

Shalat Tahajud Angkatan Muda Muhammadiyah Bubutan. (Syahroni/pwmu.co)

PWMU.CO Semangat shalat Tahajud dibudayakan di kalangan Angkatan Muda Muhammadiyah Bubutan. PC Pemuda Muhammadiyah Bubutan menyelenggarakan Pemuda berTahajud di Masjid Al Munawwarah, Sabtu (24/8/2019).
Acara dihadiri semua kader Ortom diawali diskusi bersama Ketua PCPM Bubutan Bagus Putra Budiarto SSos. Bagus mengapresiasi atas kehadiran AMM Bubutan dan mengimbau agar kegiatan Pemuda berTahajud terus diaktifkan.
Ketua IPM Bubutan Rifki mengaku, dakwah ada banyak kendala di antaranya kegiatan masing-masing, sumber daya manusia terbatas, jarak tempuh, dana kegiatan, nyinyiran orang yang tidak suka.
”Pemuda Muhammadiyah sebagai kakak organisasi memberika solusi. Di antaranya kalaupun terkait dana, jika memang adik IPM bingung, Pemuda siap backup atau bisa juga disampaikan PCM,” katanya.
Acara ini juga berdiskusi dengan kader senior karena dihadiri Wakil Ketua PCM Bubutan Hartono.  Dia mengatakan, Pemuda ke depan bukan hanya berdakwah namun juga menggerakkan roda perekonomian.
Suasana yang tadinya tegang jadi santai dikarenakan solusi yang diberikan ketika diskusi berlangsung. Acara sharing diakhiri dengan bakar jagung dan ramah tamah sebelum acara inti yaitu Pemuda berTahajjud. Shalat Tahajud diimami Ketua PCPM Bubutan Bagus Putra Budiarto. (*)

Penulis  Syahroni Nur Wachid  Editor Sugeng Purwanto